PERJANJIAN YANG SALING MENGIKAT

Anak Allah

Tetapi semua orang yang menerimaNya diberiNya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam namaNya. Yohanes 1:12.

[AkhirZaman.org] Keselamatan dikuatkan oleh satu perjanjian yang saling mengikat. “Semua orang yang menerimanya diberiNya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah.” Maukah engkau dengan segenap hatimu, pikiran dan jiwamu ikut dalam perjanjian ini?

Pandanglah kepada Penebusmu di dalam iman dan kasih yang tekun, untuk memperoleh kuasa dan akal budi melakykan tugas pembangunan tabiat. la duduk sebagai seorang yang menjernihkan, memurnikan emas dan perak dari sanganya. Setelah itu pandanglah selalu kepada Dia, lalu engkau akan lihat tidak ada bahan-bahan bangunan murahan dan tak berharga yang akan terpakai ke dalam susunan pembangunan tabiatmu. Dengan iman engkau dapat menerima jasa-jasa darah Anak Allah, telah dicurahkanNya agar orang berdosa tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal. Allah telah meletakkan di atasNya segala kuasa, agar la dapat membagikan pertolongan kepada setiap orang yang mau melawan setan dan mengakui Kristus satu-satunya harapanNya …. Apabila engkau mau bekerjasama dengan Dia yang dapat menjaga engkau supaya tidak jatuh, maka permohonanmu kepadaNya akan dikabulkan. Kristus, Tabib besar itu akan menyembuhkan engkau. la bekerja dengan penuh kuasa bersama-sama dengan setiap orang yang mau bekerja sungguh-sungguh. Ia akan memberi kekuatan dan kemenangan. Segala sifat tabiat yang jahat dan hina dapat dihapuskan oleh Dia yang telah membeli engkau menjadi milik-Nya ….

Lawanlah musuh itu. Singkirkanlah dirimu dari penguasa kerajaan angkara dan dari pasukan tentaranya. Setan akan melawan segala usaha mereka yang memilih untuk berdiri di samping Tuhan. la akan mengerahkan segala macam pencobaan untuk menggagalkan usaha mereka. Akan tetapi Allah telah mengaruniakan Anak-Nya memikul dosa-dosa mereka yang mencari kebenaran dan keadilanNya. la berdiri dan siap mengaruniakan kasih karuniaNya kepada setiap orang yang memandang padaNya di dalam iman. Melatih iman dan keberanian yang gagah akan memperluas pengertian tentang apa yang dimaksud menjadi seorang Kristen. Kita haruslah berusaha mencapai iman seperti itu yang bekerja dengan kasih dan menyucikan jiwa. Kita akan menghadapi pertentangan yang pedas dengan sifat turunan dan kecenderungan terhadap yang jahat. Oleh sebab itu, hendaklah di sana terdapat sikap yang teguh bergantung kepada Jurumudi keselamatan kita. la tidak akan gagal melakukan apa yang patut Ia lakukan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *