[RH] Mempelajari Yesus Teladan Kita

flower-birds Copy

“Sebab di dalamnya nyata kebenaran Allah, yang bertolak dari iman dan memimpin kepada iman, seperti ada terlulis: ‘Orang benar akan hidup oleh iman.‘ Sebab murka Allah nyata dari sorga atas segala kefasikan dan kelaliman manusia, yang menindas kebenaran dengan kelaliman. Karena apa yang dapat mereka ketahui tentang Allah nyata bagi mereka, sebab Allah telah menyatakannya kepada mereka” (Roma 1:17-19).

[AkhirZaman.org] “Sebab itu, hai saudara-saudara yang kudus, yang mendapat bagian dalam panggilan surgawi, pandanglah kepada Rasul dan lmam Besar yang kita akui, yaitu Yesus” (lbrani 3:1). Pelajarilah Kristus. Pelajarilah tabiat-Nya, keistimewaan demi keistimewaan yang dimiliki-Nya. la adalah Teladan kila sehilngga kila dituntul untuk meniru-Nya dalam kehidupan kila dan labial kila, jangan sampai kila gagal menyatakan Yesus, tetapi sampaikan kepada dunia keteladanan yang sama. Jangan meniru manusia, karena manusla bercela dalam kebiasaan, dalam pemblcaraan, dalam cara, dalam tabiat. Saya hadirkan di hadapanmu-Manusla Yesus Kristus. Engkau harus mengenal Dia secara pribadi sebagai Juruselamatmu sebelum engkau dapat mempelajari-Nya sebagai teladan dan polamu.

Paulus berkata, “Sebab aku mempunyai keyakinan yang kokoh dalam lnjil, karena lnjil adalah kekuatan Allah yang menyelamatkan setiap orang yang percaya, pertama-tama orang Yahudi, tetapi juga orang Yunani. Sebab di dalamnya nyata kebenaran Allah, yang bertolak dari iman dan memimpin kepada iman: seperti ada tertulis, orang benar akan hidup oleh iman’. . . . Karena apa yang dapat mereka ketahui tentang Allah nyata bagi mereka, sebab Allah telah menyatakannya kepada mereka” (Roma 1:16-19). Kita bersyukur dengan dalam dan khidmat kepada Allah bahwa pikiran digerakkan oleh Roh Allah untuk melihat Kristus dalam nubuatan-nubuatan yang hidup dan untuk menyatakan Dia kepada dunia, tetapi bukan semata-mata hanya dalam perkataan. Mereka melihat tuntutan-tuntutan Kitab Suci bahwa semua yang mengaku sebagai pengikut Kristus berada di bawah kewajiban untuk berjalan mengikuti jejak-Nya, supaya disalut dengan Roh-Nya, dan dengan demikian menyampaikan kepada dunia Yesus Kristus, yang datang ke dunia kita untuk menyatakan Bapa.

Dalam menyatakan Kristus, kita menyatakan Bapa kepada dunia kita. “Tetapi jika orang tidak memiliki Roh Kristus, la bukan milik Kristus” (Roma 8:9). Mari kita bertanya, Adakah kita memantulkan tabiat Yesus Kristus di dalam gereja dan dihadapan dunia? Banyak sekali pelajaran yang lebih dalam yang dituntut dari kita dalam menyelidiki Kitab Suci. Menempatkan kebenaran Kristus di dalam hukum menyatakan Allah dengan jelas dalam tabiat-Nya yang sejati dan menyatakan hukum itu kudus, adil, dan baik, yang sesungguhnya mulia bilamana kelihatan dalam sifatnya yang benar.

(3SM 170, 171)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *