“Tetapi kamu harus beribadah kepada TUHAN, Allahmu; maka la akan memberkati roti makananmu dan air minumanmu dan Aku akan menjauhkan penyakit dari tengah-tengahmu” (Keluaran 23:25).
[AkhirZaman.org] Allah memerintahkan supaya anak-anak Israel dengan alasan apa pun untuk tidak memasukkan hal-hal yang kotor ke dalam tubuh mereka, atau pada pakaian mereka.
Mereka yang tidak bersih diusir dari kemah sampai malam hari, dan selanjutnya mereka diwajibkan untuk membersihkan diri mereka dan pakaian mereka sebelum mereka bisa masuk ke dalam kemah. Juga mereka diperintahkan oleh Allah untuk menyingkirkan kotoran-kotoran dari tempat-tempat mereka dengan jarak yang cukup jauh dari perkemahan, supaya Tuhan jangan lewat dan melihat kekotoran mereka. Sehubungan dengan kebersihan, Allah tidak mewajibkan lebih sedikit dan umat-Nya yang sekarang, daripada yang la perintahkan kepada orang Israel kuno. Kelalaian terhadap kebersihan akan menyebabkan penyakit. Penyakit dan kematian dini, tidak muncul tanpa suatu sebab. Demam tinggi dan penyakit-penyakit keras sudah berjangkit pada banyak orang, dan di kota-kota, yang sebelumnya dipertimbangkan sehat, dan banyak yang mati, sementara yang lainnya dibiarkan berada dalam struktur yang menderita, menjadi timpang selama hidupnya oleh karena penyakit. Dalam banyak hal halaman-halaman rumah mereka berisi alat perusak, yang mengirimkan racun yang mematikan ke atmosfer, untuk dihirup oleh keluarga, dan orang lain. Kelemahan dan kecerobohan yang kadang-kadang disaksikan adalah kejam, dan ketidaktahuan pada akibat-akibat dari hal-hal yang seperti itu terhadap kesehatan adalah mengherankan. Tempat-tempat seperti itu seharusnya dimurnikan, khususnya pada musim panas, dengan kapur, atau abu, atau menguburkannya dengan tanah.
Beberapa rumah dihias dengan sangat mewah, banyak yang ingin memanjakan kebanggaan, dan hendak menerima tamu, daripada mementingkan kenyamanan, kemudahan dan kesehatan keluarga. Ruangan-ruangan yang paling baik dibiarkan gelap. Sinar dan udara tidak diizinkan masuk, supaya sinar jangan merusak furniture yang mahal, memudarkan karpet, atau merusak kerangka gambar. Ketika para tamu diizinkan untuk duduk di ruangan-ruangan yang mahal ini, mereka berada dalam bahaya kedinginan, karena atmosfer yang seperti dalam ruangan bawah tanah yang diberlakukan pada mereka. Ruangan-ruangan tamu dan tempat-tempat tidur ditutup dalam cara yang sama dan untuk alasan-alasan yang sama. Dan siapa pun menempati tempat tidur ini yang tidak secara bebas terbuka terhadap sinar dan udara, sedang mengorbankan kesehatannya, dan bahkan seringkali mengorbankan nyawanya.
( 2SM 461, 462 )