PARA PIMPINAN DALAM PERTIKAIAN YANG TAK KELIHATAN

pimpinan

Semua telah diserahkan kepadaKu oleh BapaKu dan tidak ada seorangpun yang tahu siapakah Anak selain Bapa, dan siapakah Bapa selain Anak dan orang yang kepadanya Anak itu berkenan menyatakan hal itu. Lukas 10:22

[AkhirZaman.org] Tidak ada orang yang dapat menerangkan rahasia Allah. KemuliaanNya tersembunyi dari dunia. Apakah artinya dugaan dan sangkaan manusia mengenai kepribadianNya …. Kristus itu wakil Bapa, “Gambar wujud Allah.” Penciptaan berbicara pada kita tentang kepintaran dan kuasa Allah. Melalui kebaikanNya Allah telah menaruh bunga-bunga dan pohon-pohon yang indah di atas bumi, yang dengan ajaib cocok untuk negeri dan iklim di mana bunga-bunga dan pohon-pohon bertumbuh. Walaupun dosa telah menodai bentuk dan keindahan benda-benda alam, walaupun pada benda-benda tersebut masih kelihatan bekas-bekas pekerjaan kuasa raja di udara, namun semuanya tetap berbicara tentang Allah, dan masih tetap menyatakan beberapa keindahan di Eden.

Di angkasa raya, di bumi, di lautan yang luas, kita melihat hasil pekerjaan tangan Allah. Semua penciptaan menyaksikan kuasaNya, hikmatNya dan kasihNya. Namun kita tidak dapat mempelajari kepribadian Allah dari bintang-bintang, atau dari lautan ataupun dari air terjun yang sangat tinggi. Kristus telah datang untuk menyatakannya ….

Kristus datang untuk menyatakan kasih Allah kepada bangsa yang jatuh. la yang adalah Terang dunia, menudungi kemuliaan keilahianNya yang gilang-gemilang, lalu datang untuk tinggal di atas bumi sebagai manusia di antara manusia, agar supaya mereka tanpa dibinasakan, dapat berkenalan dengan Khalik mereka. Tidak ada manusia yang telah melihat Allah pada suatu saat, kecuali sebagaimana yang la nyatakan melalui Kristus. Oleh sebab seringkali menang maka setan menjadi lebih berani dan menentang dalam pemberontakannya terhadap Allah. Perkembangan kejahatan yang pesat, kekacauan di kalangan kaum buruh, menunjukkan bahwa manusia dengan cepat mengambil pendirian. Mereka sedang diikat menjadi tumpukan-tumpukan yang akan dibakar. Kaum buruh dengan cepat digerakkan untuk memakai kekerasan jikalau tuntutan mereka tidak dipenuhi. Semakin lama semakin jelas bahwa penduduk dunia tidak serasi dengan Allah.

Tidak ada teori ilmu pengetahuan (ilmiah) yang dapat menerangkan mengenai derap langkah maju para pekerja yang jahat di bawah pimpinan setan sebagai jenderal. Pada setiap kelompok manusia malaikat-malaikat jahat senantiasa bekerja menggerakkan manusia untuk melakukan tindakan-tindakan kekerasan …. Kekerasan dan kekejaman manusia akan meningkat sedemikian rupa sehingga Allah akan menyatakan DiriNya sendiri dalam keagunganNya. Dengan segera kejahatan di dunia akan mencapai batasnya, dan sama seperti pada zaman Nuh, Allah akan mencurahkan hukumanNya. Tetapi walaupun kejahatan itu akan memuncak, kita dapat mengetahui bahwa Penolong kita berada dekat di samping kita.-Letter 250, 16 Nopember 1903 kepada J.E. White, anaknya yang bekerja di antara orang-orang hitam di negara-negara selatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *