“Beginilah firman TUHAN: ‘Terkutuklah orang yang mengandalkan manusia, yang mengandalkan kekuatannya sendiri, dan yang hatinya menjauh dari pada TUHAN!”’ (Yeremia 17:5).
[Nasihat kepada seorang pengusaha perihal metode-metode yang ia pakai dalam membuat keputusan-keputusan pentingnya].
[AkhirZaman.org] Kamu berusaha untuk menjangkau keputusan-keputusan yang benar perihal tugas-tugas keagamaan, dan untuk membuat keputusan-keputusan perihal urusan-urusan bisnis, oleh melempar koin, dan membiarkan posisi di mana ia jatuh kamu memutuskan arah apa yang kamu akan kejar. Kepada saya diberikan petunjuk bahwa kita tidak akan menganjurkan metode-metode yang seperti itu. Cara itu terlalu umum, terlalu banyak pergerakan-pergerakan yang bersifat sulap. itu bukan berasal dari Tuhan, dan mereka yang bergantung atasnya untuk mendapatkan petunjuk akan menghadapi kegagalan dan kekecewaan-kekecewaan. Tidak lebih dari suatu perkara untung-untungan, pengaruh mengadopsi tes-tes yang seperti itu untuk tugas, diperhitungkan untuk membawa pemikiran kepada ketergantungan atas nasib-nasiban dan tebak-tebakan, ketika semua pekerjaan kita dan rencana-rencana kerja klta seharusnya ditetapkan pada suatu landasan yang pasti yaitu firman Allah.
Umat Allah bisa datang kepada suatu pengertian yang benartentang tugas mereka hanya melalui doa yang tulus dan pencarian yang sungguh-sungguh terhadap penyucian dari Roh Kudus. Ketlka mereka berusaha mencari petunjuk perihal arah tindakan mereka, metode-metode yang aneh dan tidak nyata ini tidak akan diterima oleh mereka. Selanjutnya mereka akan diselamatkan dari bahaya dalam pekerjaan, dan dari kekacauan yang adalah hasil dari bergantung kepada alat-alat manusia. . . .
Kepada umat kita saya mau berkata, janganlah seorang pun dipimpin dari prinsip-prinsip yang masuk akal dan yang bisa dimengerti yang Allah sudah landaskan sebagai penuntun umat-Nya, untuk bergantung pada petunjuk seperti melemparkan koin itu. Tindakan yang seperti itu adalah menyenangkan bagi musuh jiwa-jiwa itu; karena ia bekerja untuk mengendalikan koin itu, dan melalui keagenannya ia melaksanakan rencana-rencananya. Janganlah seorang pun ditipu dengan mudah dengan menempatkan keyakinan kepada tiap tes itu. Jangan seorang pun mengecilkan pengalaman mereka oleh menerapkan alat-alat yang murah untuk mendapatkan petunjuk dalam masalah-masalah penting yang berhubungan dengan pekerjaan Allah.
( 2 SM 325, 326 )